Article Detail

Sambung Rasa FKKSKM Blok Pluit

“Sambung Rasa Sekolah dan FKKSKM Tarakanita blok Pluit”

Dalam rangka memperkenalkan dan mensosialisasikan  lebih jauh tentang fungsi Forum Komunikasi dan Kerjasama Sekolah, Keluarga dan Masyarakat (FKKSKM) pada hari Selasa 13 Februari 2018 bertempat di ruang Multimedia SD Tarakanita 4, Yayasan Tarakanita Kantor Wilayah Jakarta mengundang seluruh pengurus FKKSKM, Kepala Sekolah dan Wakil Kepala Sekolah  dari unit KB-TK,SD,SMP dan SMA Tarakanita Blok Pluit. Pertemuan ini difasilitasi dan didampingi oleh Bp. Y. Sumayanto selaku Kepala Sub. Kabiro bagian Humas.

Pertemuan yang kami sebut dengan istilah sambung rasa ini dihadiri perwakilan dari FKKSKM KB/TK, SD, SMP dan SMA Tarakanita Blok Pluit. Sebagai pembuka Ibu Win Kepala SMP menyampaikan  gambaran mengenai sekolah dan  FKKSKM blok Pluit.  Dilanjutkan penyampaikan peran orang tua/masyarakat dalam  mendukung kemajuan sekolah oleh Bapak Sumayanto. Sharing dari masing-masing anggota FKKSM melanjutkan dari yang sudah disampaikan sebelumnya oleh Bapak Sumayanto.

Beberapa masukan dari FKKSKM untuk unit KB/TK, SD, SMP dan SMA menjadi catatan tersendiri bagi Kepala Sekolah dan struktural. Masukan mengenai pembelajaran di sekolah, penampilan guru, keamanan sekolah, sampai kebersihan sekolah semua disampaikan kepada unit masing – masing . Masukan dari FKKSKM adalah suara dari perwakilan orang tua dan wajib disikapi oleh sekolah. Input dari anggota FKKSKM pastinya sebuah hal yang bisa menjadikan sekolah menjadi lebih baik dari sebelumnya. Dari  apa yang diberikan oleh  Bapak Sumayanto melalui pemaparan diharapkan dapat membuka kesadaran orangtua untuk mau ambil bagian dalam mendampingi Sekolah Tarakanita mewujudkan visi dan misinya melalui wadah FKKSKM.

Sebagai session terakhir acara Kepala Sekolah menanggapi masukan FKKSKM dan mohon kerjasama untuk perubahan sekolah ke arah yang lebih baik. Karena peran orangtua melalui FKKSKM telah banyak membantu menyukseskan program –program kegiatan sekolah baik melalui peran serta maupun masukan-masukan yang berarati bagi kemajuan sekolah.

Terima kasih.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment