Article Detail

Siswa-siswi Kelas VI SD Tarakanita 4 Tahun Pelajaran 2014/2015 Lulus 100 Persen

Kelulusan 100 persen dicapai siswa-siswi kelas VI SD Tarakanita 4 Tahun Pelajaran 2014/2015. Kelulusan tersebut diumumkan pada hari Jumat pagi, 26 Juni 2015 di halaman SD Tarakanita 4 dengan diawali acara Ibadat Sabda. Setelah pengumuman kelulusan dilanjutkan acara wisuda dan perpisahan dengan tema “We Are Not The Best But We Will Be The Best”. Semua orang tua siswa-siswi kelas VI diundang dan para siswa menampilkan pertunjukkan kesenian.

Ibadat Sabda dimulai pukul 08.00 WIB di aula SD Tarakanita 4 dan dipimpin oleh Bapak Ferdinandus Waka. Ibadat Sabda diadakan sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan yang telah memberkati kegiatan belajar, persiapan dan pelaksanaan ujian siswa-siswi kelas VI. Setelah Ibadat Sabda, para siswa berkumpul di lapangan sekolah. Salah satu siswi dari kelas VIB bernama Zenata Aurellia membacakan puisi yang berisi tentang kebersamaan saat belajar, harapan dan semangat untuk meraih cita-cita. Para siswa bersama bapak Antonius Warsito (Kepala SD Tarakanita 4) dan guru-guru berdoa bersama kemudian melepas balon ke langit.

Saat yang ditunggu-tunggu dan mendebarkan siswa adalah pengumuman kelulusan. Ketika masuk sekolah mereka meminta didoakan supaya lulus. Disediakan tiga papan pengumuman yang letaknya berjauhan dan bertuliskan nomor-nomor ujian siswa yang lulus. Saat kain penutup papan dibuka, para siswa antusias mencari nomor ujian mereka disaksikan para guru dan orang tua. Ada siswa yang berteriak, “Horee aku lulus!!!!” lalu memeluk orang tuanya, ada siswa yang masih kebingungan mencari nomornya di papan yang lain. Suasana hiruk pikuk penuh kekhawatiran berubah menjadi bahagia, haru dan syukur setelah semua anak mengetahui bahwa mereka lulus. Bahkan para siswa tidak lupa mengabadikan momen kelulusan itu untuk berfoto “selfie” dengan teman-temannya. Para siswa saling memberikan selamat, orang tua dan guru-guru pun memberikan selamat kepada mereka.

Para siswa berganti pakaian wisuda, kemudian berbaris dengan rapi di depan pintu masuk aula. Bu Lena, Bu Ice dan Pak Andi sebagai MC mengajak semua hadirin berdiri menyambut wisudawan-wisudawati masuk ke aula. Setelah itu, semua menyanyikan lagu “Bagimu Negeri” diiringi alunan keyboard yang dimainkan Bpk. Gunarto. Satu per satu siswa naik ke panggung untuk menerima medali dan diwisuda oleh Kepala SD Tarakanita 4 yaitu Bapak Anton didampingi wali kelas VI. Selesai acara wisuda, semua siswa menyanyikan lagu “Hymne Guru” sebagai wujud terima kasih kepada bapak ibu guru. Acara dilanjutkan dengan sambutan ketua panitia yang disampaikan oleh Bu Ririn dan sambutan Kepala Sekolah.  Bapak Anton juga menyerahkan kembali siswa kepada orang tua secara simbolis diwakili oleh Christopher Bacharudin siswa kelas VIA. Wakil siswa yang memberi sambutan adalah siswi kelas VIC bernama Vidhana Vidyawati Tan. Dalam sambutannya, terucap kata terima kasih dan akan selalu mengingat jasa para guru.

Dalam kesempatan itu juga diserahkan piala bagi anak-anak yang berprestasi. Banyak siswa mendapatkan prestasi yang sangat membanggakan. Salah satunya adalah Vidhana Vidyawati Tan yang mendapatkan 5 piala dalam kejuaraan yang diumumkan oleh Bapak Gunarto selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum. Vidhana meraih Juara 1 Kelas VIC, Juara 2 USBD, Juara 2 US dan USBD, Juara 1 Bahasa Inggris Kelas VIC, dan Juara 1 Komputer. Ada juga siswa berprestasi yang lain antara lain Gerard Justin Chandra yang memperoleh 4 piala, Gabriel Sean Mintara meraih 3 piala, dan 10 siswa lain yang juga mendapatkan juara. Ada tiga siswa yang mendapatkan nilai USBD 100 pada mata pelajaran Matematika.

Rasa syukur atas rezeki yang dapat dinikmati bersama tertuang dalam doa makan yang disampaikan oleh Bapak Linus. Semua hadirin makan siang dalam suasana kebersamaan. Para siswa juga menampilkan pertunjukkan kesenian seperti menyanyi dan menari yang sudah disiapkan beberapa minggu sebelumnya. Beberapa siswa yang berani tampil untuk melakukan tantangan menari dari MC mendapatkan hadiah. Guru-guru kelas VI juga menampilkan pentas menyanyi. Selain pertunjukkan yang ditampilan para siswa dan guru, orang tua siswa ikut berpartisipasi dalam kepanitiaan mulai dari persiapan hingga pelaksanaan untuk mendukung acara ini. Seluruh keluarga besar SD Tarakanita 4 mengucapkan, “Selamat atas kelulusan 100 persen yang dicapai siswa-siswi kelas VI tahun pelajaran 2014/2015. Semoga sukses dan menjadi pribadi yang selalu berusaha melakukan yang terbaik untuk kemuliaan Tuhan dan sesama.”
 
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment