Article Detail

SD Tarakanita 4 Mengikuti Kompetisi Internasional Robotik Make X di Guangzhou

SD Tarakanita 4 

Mengikuti Kompetisi Internasional Robotik Make X di Guangzhou

28 November – 2 Desember 2019

Sebagai kelanjutan dari kompetisi robotik  regional Jabodetabek dan Sumatera robotik Make X yang tahun ini di selenggarakan ICE BSD dimana siswa SD Tarakanita menjuarai peringkat I dalam kompetisi tersebut dan berhak mewakili wilayah Jabodetabek dan Sumatera untuk mengikuti internasional Make X di Guangzhou Tiongkok.

Maka, pada tanggal 28 November siswa SD Tarakanita atas nama Toddy dan Nikolas Toh berangkat mewakili Tarakanita menuju  Guang Zhou, Tiongkok. Sampai di Bandara  Baiyun ,Guang Zhou tanggal 28 November pukul 15.00. Kami langsung menuju ke venue tempat perlombaan untuk Make X selama 3 hari yang bertempat di Asian Games venue , G 1501 Guang Zhou Rao Cheng. Guang Zhou.

Dalam kompetisi yang diikuti lebih dari 64 negara beberapa negara yang mengikuti diantaranya Inggris, Rusia, Spanyol, Korea,Amerika dan masih banyak yang lainnya. Meskipun dalam kompetisi tersebut, tim Tarakanita belum mampu menorehkan prestasi yang membanggakan, tapi setidaknya ilmu yang diperoleh dalam kompetisi tersebut akan berguna bagi Tarakanita dan siswa siswinya dalam menghadapi kompetisi yang akan datang.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment